Kesehatan

Rekomendasi Makanan Alternatif yang Bisa Menggantikan Nasi

Nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Namun bagi mereka yang harus menjaga pola makan karena kondisi tubuh tertentu, mengganti nasi menjadi makanan alternatif sangat disarankan. Ada banyak rekomendasi makanan alternatif pengganti nasi yang bisa dipilih.

Sebagai makanan alternatif, makanan-makanan berikut ini memiliki kalori yang sama dengan nasi, namun dengan kadar glikemik yang lebih rendah. Masukkan makanan-makanan ini dalam jadwal makan harian untuk menyelingi konsumsi nasi setiap harinya.

Rekomendasi Makanan Alternatif yang Mudah Ditemukan di Indonesia

rekomendasi makanan alternatif
Ilustrasi makanan alternatif pengganti nasi (sumber: freepik)

Sebenarnya ada banyak pilihan makanan alternatif yang bisa ditemukan di Indonesia, beberapa diantaranya adalah:

1. Kacang Lentil

Makanan dari jenis-jenis kacang-kacangan ini cocok untuk mereka yang ingin memasak dalam waktu singkat. Dengan ukuran biji yang kecil, makanan ini bisa dimasak paling lama 20 menit dan disiapkan dalam jumlah besar untuk porsi makan besar. Kacang lentil bisa dimasukkan ke dalam sup, pasta, bahkan side dish untuk daging panggang.

2. Quinoa

Meski bukan makanan asli Indonesia, quinoa bisa ditemukan dengan mudah di Indonesia. Masih dari kategori biji-bijian, quinoa mengandung sembilan asam amino yang baik untuk kesehatan tubuh. Selain bisa dimasak dengan apa saja, quinoa ternyata juga punya kandungan protein yang lebih tinggi dari nasi.

Baca juga: Asupan Nutrisi dan Makanan untuk Lansia Selama Puasa

3. Sukun

Rekomendasi makanan alternatif pengganti nasi selanjutnya adalah sukun. Sukun merupakan buah yang punya kandungan protein dan karbohidrat tinggi, namun punya kalori yang lebih rendah. Sukun tak hanya bisa dikonsumsi dengan cara direbus atau digoreng, bisa juga dimakan dalam bentuk bubuk tepung.

4. Beras Hitam dan Merah

Beras merah maupun beras hitam ternyata memiliki kandungan antioksidan, serat, serta vitamin yang lebih tinggi dari beras putih. Rasanya pun lebih khas dan tetap bisa dimakan dengan atau tanpa lauk. Jika masih ragu mengganti nasi dengan makanan alternatif lain, memilih beras hitam atau merah bisa jadi pilihan terbaik.

5. Shirataki

Nasi shirataki belakangan memang sedang naik daun di berbagai wilayah Asia. Makanan ini banyak dipilih karena rasanya yang masih serupa nasi, namun lebih rendah karbohidrat dan kalori. Shirataki bisa dikonsumsi dalam bentuk butiran beras, dan tetap dapat dimakan bersama lauk.

6. Kentang

Kentang memang banyak dijadikan sebagai rekomendasi makanan alternatif selain nasi. Kentang punya kandungan anti inflamasi dan anti oksidan, sehingga cocok dikonsumi penderita diabetes ataupun kolesterol. Sayur ini bisa diolah sesuai selera, dari direbus, ditumbuh atau dipanggang.

7. Jagung

Masih banyak orang yang belum tahu mengenai nasi jagung. Sesuai namanya, nasi ini terbuat dari biji jagung yang sudah dihaluskan. Jagung juga bisa dikonsumsi dengan cara direbus, sehingga penyajiannya lebih praktis. Varian jagung banyak ditemukan di Indonesia, dari jagung manis, jagung berondong, hingga jagung mutiara.

Baca juga: Daftar Makanan yang Bisa Menurunkan Asam Urat dan Kolesterol

Mengapa Harus Mengganti Nasi Menjadi Makanan Alternatif?

rekomendasi makanan alternatif
Ilustrasi nasi sebagai makanan pokok (sumber: freepik)

Ada alasan mengapa rekomendasi makanan alternatif lebih disarankan daripada mengonsumsi nasi secara terus menerus, diantaranya adalah:

1. Kandungan Gizi yang Lebih Baik

Makanan pengganti nasi seperti kentang, umbi-umbian atau gandum memiliki kandungan nutrisi yang lebih baik. Ada yang memiliki serat lebih baik, protein, serta vitamin yang lebih tinggi dibandingkan nasi. Dengan kandungan tersebut, variasi gizi yang didapatkan oleh tubuh pun jadi lebih baik.

2. Menghadirkan Pola Makan yang Lebih Sehat

Mengganti nasi dengan rekomendasi makanan alternatif bisa membuat pola makan jadi lebih sehat. Alasannya karena makanan ini bisa menjaga kesehatan pencernaan hingga mengurangi berbagai resiko penyakit, mulai dari diabetes, penyakit jantung, hingga obesitas.

3. Dukungan Terhadap Alam yang Keberlanjutan

Mengonsumsi nasi secara terus menerus bisa membuat lahan menjadi rusak, apalagi jika lahan tersebut tidak cocok ditanami padi. Dengan mengonsumsi makanan pokok yang lebih variatiif, lahan bisa lebih produktif karena ditanami varietas tanaman yang berbeda.

Baca juga: Kenali 5 Jenis Makanan Fermentasi yang Baik untuk Melancarkan Pencernaan

Langkah Mudah Mengganti Konsumsi Nasi dengan Makanan Alternatif Lain

rekomendasi makanan alternatif
Ilustrasi makanan dengan gizi yang seimbang (sumber: freepik)

Merubah makanan pokok dari nasi menjadi varian makanan lain memang tidak mudah. Dibutuhkan komitmen dan konsistensi yang tinggi, sehingga kondisi kesehatan tubuh dapat membaik. Agar lebih mudah dalam mengganti konsumsi makanan alternatif lain selain nasi, ikuti cara berikut.

  • Jangan lakukan secara langsung dengan mengganti semua menu, lakukan secara perlahan dengan porsi makanan pengganti nasi yang sedikit.
  • Mulailah dengan mengonsumsi makanan pengganti nasi 2 – 3 kali seminggu, tingkatkan intesitas ketika sudah mulai terbiasa.
  • Pilihlah rekomendasi makanan alternatif pengganti nasi yang disukai.
  • Masak secara variatif makanan yang dipilih, sehingga lebih berselera makan.
  • Lakukan konsultasi dengan dokter untuk memilih makanan mana yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan tubuh.

Anda bisa mendapatkan informasi dan penjelasan terkait dengan rekomendasi makanan pengganti nasi lewat perawat pendamping orang sakit. Caregiver ID menghadirkan perawat pendamping orang sakit yang sudah berpengalaman dan tersertifikasi.

Nantinya perawat akan merencanakan pola makan dan menyiapkan makanan untuk pasien, sehingga kebutuhan nutrisinya terpenuhi. Bukan itu saja, perawat juga bisa mengatur jadwal pendampingan saat check up ataupun fisioterapi ke dokter tanpa harus bersama keluarga. Hubungi Caregiver ID untuk memilih perawat pendamping orang sakit sesuai kebutuhan Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *